herman

Monday, July 11, 2005

SURAT SAYANG DARI ALLAH....


Surat Sayang Dari ALLAH SWTSaat kau bangun pagi hari, AKU memandangmu danberharap engkau akan berbicara kepada KU, walaupunhanya sepatah kata meminta pendapatKU atau bersyukurkepada KU atas sesuatu hal yang indah yang terjadi dalam hidupmu hari ini atau kemarin .......Tetapi AKU melihat engkau begitu sibuk mempersiapkan diri untuk pergi bekerja .........AKU kembali menanti saat engkau sedang bersiap, AKUtahu akan ada sedikit waktu bagimu untuk berhenti dan menyapaKU, tetapi engkau terlalu sibuk .........Disatu tempat, engkau duduk disebuah kursi selamalima belas menit tanpa melakukan apapun.
Kemudian AKU melihat engkau menggerakkan kakimu.
AKU berfikir engkau akan berbicara kepadaKU tetapi engkau berlarike telephone dan menghubungi seorang teman
untuk mendengarkan kabar terbaru.
AKU melihatmu ketika engkau pergi bekerja dan AKU menanti dengan sabar sepanjang hari.
Dengan semua kegiatanmu AKU berfikir engkau terlalu sibuk mengucapkan sesuatu kepadaKU.Sebelum makan siang AKU melihatmu memandang sekeliling,
mungkin engkau merasa malu untuk berbicara kepadaKU,
itulah sebabnya mengapa engkau tidak menundukkan kepalamu.Engkau memandang tiga atau empat meja sekitarmu danmelihat beberapa temanmu berbicara dan menyebutnamaKU dengan lembut sebelum menyantap rizki yang AKU berikan, tetapi engkau tidak melakukannya .......
Masih ada waktu yang tersisa dan AKU berharap
engkau akan berbicara kepadaKU, meskipun saat engkau pulangkerumah kelihatannya seakan-akan banyak hal yang harus kau kerjakan.Setelah tugasmu selesai, engkau menyalakan TV,engkau menghabiskan banyak waktu setiap hari didepannya,tanpa memikirkan apapun dan hanya menikmati acara yang ditampilkan. Kembali AKU menanti dengan sabar saat engkau menonton TV dan menikmati makananmu tetapi kembali kau tidakberbicara kepadaKU .........
Saat tidur, KU pikir kau merasa terlalu lelah.Setelah mengucapkan selamat malam kepada keluargamu,kau melompat ketempat tidur dan tertidur tanpasepatahpun namaKU, kau sebut.
Engkau menyadari bahwa AKU selalu hadir untukmu.AKU telah bersabar lebih lama dari yang kau sadari.AKU bahkan ingin mengajarkan bagaimana bersabarterhadap orang lain. AKU sangat menyayangimu, setiaphari AKU menantikan sepatah kata, do'a,
pikiran atau syukur dari hatimu.Keesokan harinya ...... engkau bangun kembali dankembali AKU menanti dengan penuh kasih bahwa hariini kau akan memberiku sedikit waktu untuk menyapaKU.
Tapi yang KU tunggu ........
tak kunjung tiba ......
tak juga kau menyapaKU.Subuh ........ Dzuhur ....... Ashyar ...........Magrib ..... Isya dan Subuh kembali, kau masih mengacuhkan AKU, tak ada sepatah kata, tak ada seucap do'a, dan takada rasa, tak ada harapan
dan keinginan untuk bersujud kepadaKU............Apa salahKU padamu ...... wahai UmmatKU?????Rizki yang KU limpahkan, kesehatan yang KU berikan,harta yang KU relakan, makanan yang KU hidangkan,
anak-anak yang KUrahmatkan,
apakah hal itu tidak membuatmu ingatkepadaKU .............!!!!!!!

Percayalah AKU selalu mengasihimu, dan AKU tetapberharap suatu saat engkau akan menyapa KU, memohonperlindungan KU, bersujud menghadap KU ...... Yangselalu menyertaimu setiap saat .........

Monday, July 04, 2005

Kerja lembur

Hari minggu 3 Juli 2005 kemarin, pagi-pagi jam 7 lagi nyantai hp-ku berbunyi.....ternyata dari temen sekerja yang meng-informasikan ada pekerjaan yang harus aku lakukan bersama temenku tsb. yach kerja lembur lagi nich......dengan perasaan campur aduk antara senang dan bingung. Senangnya; karena jam lembur nambah, buat lingkungan kerjaku (bag. produksi) , saat ini jam lembur menjadi idaman; makin banyak lemburnya makin senanglah kita. Bingungnya; aku sudah janji dengan anak2 ku 2 hari sebelumnya, akan ngajak mereka berenang. Setelah pikir-pikir dan diskusi akhirnya aku putuskan untuk ngajak anak berenang terlebih dahulu, janji harus ditepati; janji adalah hutang yang harus dibayar (salah satu prinsipku), selain itu sudah jadi kebiasaan di bosku; harus datang jam 8 paling mulai kerja jam 11 karena pekerjan kita terkait dengan beberapa unit dan unitku menunggu unit yang terdepan kelarin bagiannya.
So.... jam 8 pagi berangkat berenang, sesuai rencana semula cuma nggak lama hanya 1 jam saja, udah gitu aku nggak turun ke kolam, hanya istriku aja yang menemani anak2....hmmmmm padahal pengen banget bermain-main air sama mereka.........duh anakku untuk kesekiankalinya maafin papa.
Jam 9 pulang ke rumah, baru nyampe temenku udah telpon lagi....nanyain kapan mau datang, aku bilang sebentar lagi dech.
Jam 9.40 nyampe kantor, bener aja pekerjaan belum siap, unit depan belum kelarin bagiannya, akhirnya kita nunggu sampe jam 11. Selama kerja nggak ada masalah dan selesai jam 14. 30, langsung beresin adminitrasi sebentar trus pulang; lumayan lah jam lembur nambah, padahal hari jum'at -nya kerja shift siang jam 14.30 dan dilanjutin overtime sampai sabtu pagi jam 7.
Lembur terus......wah kenceng nich.....begitulah temen2 biasa nyeletuk.
Bagi aku sendiri, saat sekarang kerja lembur menjadi andalan untuk nambah penghasilan; demi keluarga karena inilah pekerjaanku, demi keluarga bukan demi perusahaan dengam kata lain
cintailah pekerjaanmu tapi jangan cintai perusahaan tempatmu bekerja.

Saturday, July 02, 2005

test

Alhamdulillah.......
Akhirnya, bisa juga bikin blog. Mudah-mudahan jadi awal yang baik buat diri pribadiku dalam mengenal lebih jauh tentang internet. Buat yang ngebaca tolong masukan-nya yach buat improve blog-ku ini. Saya tunggu loh....maksih.